Kamis, 19 April 2012

Fluida


 Praktikum ilmiah merupakan salah satu program rutinan kami, anak KIR MAN 1 bandung. Kegiatan praktikum ilmiah yang kami lakukan adalah mengenai  fluida statis. Pelatih mencoba menyampaikan fisika dengan sesederhana mungkin, sambil dikaitkan dengan ilmu yang lain (Biologi, Kimia) dan kehidupan konstektual sehari-hari.

Praktikum ilmiah fluida ini mencoba membahas pertanyaan-pertanyaan sebagai berikut : 1). Mengapa orang yang hidup didataran tinggi memiliki hemoglobin pada darah yang lebih tinggi daripada orang yang hidup di dataran rendah. 2) Mengapa ada serangga yang mampu mengapung dan berjalan di atas permukaaan air. 3) Mengapa kapal selam dapat menyelam.
Kami kemudian melakukan praktikum dengan alat-bahan yang telah kami sediakan, sehingga melalui bimbingan pelatih kami diajak untuk menjawab fenomena-fenomena alam melalui praktikum yang sangat sederhana ini. Kami pun merasa senang dan mulai terbukalah fikiran kami bahwa Sains itu menyenangkan dan tidak sulit.
Adapun contoh praktikum kami adalah sebagai berikut :
Pertanyaan : 
Mengapa ada serangga yang mampu mengapung dan berjalan di atas permukaaan air
  •        Praktikum : Kami menyiapkan alat dan bahan berupa : mangkuk, air, sendok, air sabun, dan koin logam Rp.100.
  • ·         Kami memenuhi mangkok dengan air.
  • ·      Menggunakan sendok, dengan pelan-pelan kami menempatkan uang logam tersebut ke atas permukaan air.
  • ·         Ternyata uang logam tersebut mengambang di permukaan air.
  •         Kami mencoba meneteskan air sabun ke air dalam wadah, hasilnya adalah logam yang tadinya mengambang tersebut menjadi tenggelam.



Leave a Reply

 
 

Followers

Penulis

Foto saya
Bandung/Jawa Barat, Indonesia
M.I.T (Mansaba Idea Team) sebuah tim yang dibentuk untuk sebuah perlombaan blog terkreatif yang dilaksanakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia.